Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Membuat Karya Seni Makrame Sederhana Kurikulum Merdeka

PY Damoti. Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Membuat Karya Seni Makrame Sederhana Kurikulum Merdeka. Pernahkah kamu melihat hiasan dinding yang cantik dengan pola jalinan benang yang rumit? Atau mungkin kamu punya gelang atau tas yang terbuat dari benang-benang yang dianyam dengan pola menarik? Nah, semua itu adalah contoh karya seni makrame.

[www.pydamoti.blogspot.com] Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Membuat Karya Seni Makrame Sederhana Kurikulum Merdeka
Membuat Karya Seni Makrame Sederhana

A. Kerajinan dengan Teknik Makrame

1. Pengertian Makrame

Makrame adalah membuat benda hias atau benda pakai dengan menggunakan bahan tali. Caranya dengan menyimpul menganyam, dan merajut. Di sekitar kita banyak dijumpai benda-benda yang dibuat dengan tehnik makrame.

2. Kesesuaian Fungsi dan Kekuatan Karya Kerajinan Makrame

Ada bermacam-macam bahan yang dapat dibuat benda kerajinan dengan tehnik makrame. Bahan-bahan tersebut dibedakan menjadi dua macam, yaitu bahan yang diperoleh dari alam dan bahan buatan pabrik.

a. Bahan dari Alam
Bahan dari alam pada umumnya berasal dari serat tanaman yang mudah dipilin. Serat-serat tanaman itu ada yang cukup kuat atau ulet, misalnya serat rosela, serat pohon waru, serat kulit kelapa, dan ijuk. Setiap jenis bahan tersebut juga mempunyai ciri khas dan kesesuaian tersendiri.

Selain bahan yang berasal dari serat tumbuhan, ada pula bahan yang berasal dari bulu hewan. Jenis-jenis tali yang digunakan sebagai bahan utama membuat karya kerajinan makrema sebagai berikut.
1) Tali yang berasal dari serat tumbuhan meliputi: tali goni, tali   katun, tali ijuk, tali linen (tali kur), tali rami, dan tali sumbu kompor.

2) Tali yang terbuat dari bulu hewan sebagai berikut:
a) Tali wool
b) Tali ekor kuda
c) Bahan Buatan Pabrik

b. Bahan buatan pabrik 
Bahan buatan pabrik adalah bahan tali yang berasal dari serat sintetis. Jenis tali yang digunakan sebagai berikut:
1) Tali nilon
2) Tali metalik
3) Tali polyster,

B. Sikap Apresiatif terhadap Karya Kerajinan Makrame

Sikap Apresiatif terhadap karya kerajinan dapat ditujukan dengan suatu Tindakan salah satunya dengan mempelajari dan mepraktikkan karya kerajinan sesuai kretifitas kita. Karya kerajinan makrame merupakan hasil karya yang menarik. Benda-benda yang dibuat dengan tehnik makrame berguna sebagai benda hias atau benda pakai. Berikut ini contoh beberapa benda pakai yang dibuat dengan tehnik makrame adalah tas dan dompet.

Demikianlah Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Membuat Karya Seni Makrame Sederhana Kurikulum Merdeka.

Semoga bermanfaat.

Referensi:
Seni Rupa Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka

Yuk, dukung terus perkembangan blog pendidikan ini!

Pak Yono
Pak Yono Tidak semua diungkapkan dengan lisan

Post a Comment for "Rangkuman Materi Seni Rupa Kelas 5 SD Membuat Karya Seni Makrame Sederhana Kurikulum Merdeka"